Pembangunan infrastruktur merupakan salah satu faktor kunci dalam mendorong kemajuan suatu Desa. Seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Berakak, Kecamatan Tayan Hulu, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat yang telah membangun salah satu infrastruktur berupa Jembatan Desa .
Jumat,19 Januari 2024 Kepala Desa Berakak Beserta perangkat Desa, Badan Permusyawaratan Desa ( BPD ) Desa Berakak melakukan monitoring terhadap pembangunan Jembatan Di Wilayah Dusun Raman, Desa Berakak. Ukuran Jembatan tersebut 4 x 12 meter, sumber Dana dari APEBEDES ( Dana Desa ) Tahun 2023, dengan biaya Rp. 104.626.330,48 ( termasuk Pajak )
Pembangunan Jembatan Desa tersebut memiliki peran yang sangat penting dalam membangun aksesibilitas dan kemajuan masyarakat pedesaan. Dengan adanya pembangunan Jembatan Desa tersebut diharapkan dapat mempermudah masyarakat untuk mengakses layanan dasar seperti layanan Pendidikan, Kesehatan dengan lebih muda dan meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.
“ pembangunan Jembatan ini berdasarkan usulan masyarakat disini, di dusun Raman, karena melihat kondisi jembatan yang dimana kayunya sudah rapuh dan tiangnya banyak yang miring, maka atas dasar itulah kami melakukan survey dan musyawarah bersama BPD dan masyarakat setempat untuk ditindaklanjuti. Kiranya dengan pembangunan jembatan ini masyarakat mudah untuk mengakses layanan Pendidikan, Ekonomi, Kesehatan, dan lainnya “ Ungkap Martono,S.Pd
Babaro Tarigas
23 Januari 2024 13:02:05
Tetap melayani